Sunday, December 16, 2018

Kopri Awards Ajang Penganugrahan Tokoh Penggerak Kopri


BANDAR LAMPUNG, SAHARA NEWS -- Pengurus Koordinator Cabang Korps Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Puteri (Kopri) Provinsi Lampung, menghadirkan program sebagai upaya pengharagaan atas dedikasi, loyalitas dan kontribusi para alumni dalam mengawal pergerakan Kopri sekaligus perayaan Hari Lahir (Harlah) Kopri ke-51 tahun.

Dengan mengusung tema "Membangun Sinergi Kepemimpinan Perempuan Korps PMII Puteri Lampung dalam Menegakkan Keadilan dan Kemanusiaan"

Kopri Awards, gagasan PKC Kopri Provinsi Lampung, yang diselenggarakan di Ballroom Hotel Sheraton Lampung pada hari Sabtu (15/12/2018).

Pada acara ini berbagai nominasi pengharagaan diberikan kepada alumni dan kader Kopri Provinsi Lampung.
Selain itu, Kopri Awards juga memperkenalkan minat dan bakat para kader Kopri di Provinsi Lampung. Seperti seni tari, Paduan Suara dan puisi yang dibawakan oleh para kader Kopri Komisariat UIN Raden Intan Lampung.

"Ini merupakan pembukaan, semuanya sepakat mengadakan forum pertemuan lebih intens dengan nuansa yang beragam," kata Ana Yunita Pratiwi, sekalu Ketua PKC Kopri Lampung pada forum diskusi Kopri Awards.(Tika)

No comments:

Post a Comment