Foto Bersama PMII Unila | Doc. Sahara News |
Bandar Lampung, Sahara News - Menjaga persaudaraan dan peningkatan hubungan setiap anggota dan kader, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Komisariat Universitas Lampung gelar Buka Bersama dan Diskusi menyambut hari lahirnya Pancasila yang menjadi dasar Negara Kesatuan Republik Indonesia yang terjadi tepat tanggal 1 juni 2018 esok hari, kemiling, Bandar Lampung. Kamis (31/5/2018)
Kegiatan yang di awali dengan buka bersama, yasinan rutinanan, dan dilanjut berdiskusi bersama bertujuan untuk terus menjaga ukhuwah Basyariyah keluarga PMII Unila, dihadiri anggota dan kader dari setiap rayon.
Ketua Rayon Fisip, Ahmad Robiul Zikri Menuturkan dengan adanya kegiatan seperti ini untuk terus menjaga kekompakan kerjasama antar rayon
"Semakin erat tali persaudaraan dan kekeluargaan seluruh sahabat PMII Unila" ungkapnya
Senada, Ketua 1 Kaderisasi Rayon Hukum, Rizki Prima Arya berpesan untuk saling mengenal dan lebih dekat lagi setiap anggota antar rayon
"Kita harus lebih saling mengenal, jadi tidak berpatok akrab sesama rayon saja, namun antar rayon kita memang harus saling menjaga dan mempereratkan tali ikatan kekeluargaan" ungkapnya
Untuk di ketahui, dalam sela-sela diskusi juga membahas tentang sejarah yasinan di Indonesia yang di paparkan ketua bidang ke agamaan PMII Unila, sahabat Suhendra. (RFz)
No comments:
Post a Comment